TALIABU, TINTAMALUT-// Pemerintah Daerah Kabupaten Pulau Taliabu lagi-lagi kembali mencatatkan prestasi di tingkat nasional.
Bupati Pulau Taliabu, Aliong Mus, melalui Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Pulau Taliabu untuk menerima penghargaan Best Innovative Regent 2025 dalam ajang Indonesia People’s Choice Awards 2025 yang diselenggarakan oleh The ONE Magazine di Kuta Paradiso Hotel, Bali, pada Jumat (24/1/2025).
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas inovasi dan keberhasilan Bupati Aliong Mus dalam kepemimpinan khususnya dalam penanganan pandemi Covid-19 dan upaya menekan angka stunting di wilayah 3T.
Sambutan Bupati Aliong Mus, yang di sampaikan Kadis Kominfo itu telah mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung keberhasilan program pemerintah daerah.
“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras bersama. Saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan instansi vertikal, TNI, Polri, OPD, camat, kepala desa, serta seluruh masyarakat Pulau Taliabu yang telah berpartisipasi aktif,” ujar Bupati Aliong Mus melalui Basiludin Labesi saat menerima penghargaan tersebut.
Bupati juga menyampaikan rasa terima kasih kepada rekan-rekan media—baik media cetak, online, maupun elektronik—yang telah berperan aktif dalam menyampaikan informasi mengenai berbagai kegiatan pemerintah daerah.
“Kesuksesan dalam penanganan Covid-19 dan stunting tidak lepas dari dukungan teman-teman media yang telah bekerja sama dengan kami,” tambahnya.
Sementara itu, Basiludin Labesi menambahkan bahwa penghargaan ini menjadi bukti nyata dari kolaborasi yang solid antara pemerintah daerah, masyarakat, dan instansi terkait dalam menciptakan perubahan signifikan di Pulau Taliabu.
“Ini adalah hasil dari partisipasi masyarakat yang tertib dan memiliki kesadaran tinggi dalam mencegah penyebaran virus Corona. Masyarakat juga aktif mengikuti arahan dan panduan dari instansi terkait dalam upaya penanganan stunting,” tutupnya.(**)